Inilah Tradisi China Yang Di Yakini Bisa Mengundang Keberuntungan |
Berikut seperti yang dilansir oleh Boldsky ada beberapa tradisi yang paling dianggap mengundang keberuntungan oleh orang China.
1. Pintu Merah
Warna merah pada pintu diyakini oleh orang China merupakan suatu yang dapat membawa keberuntungan ke rumah tersebut. Warna merah ini juga dipercaya oleh orang China sebagai warna kedamaian dan membawa sukacita. biasanya Warga China akan mewarnai pintunya berwarna merah di awal tahun.
2. Patung Budha Tertawa
Orang China percaya jika dalam suatu rumah memiliki patung Budha tertawa maka rumah tersebut akan ada dalam ketenangan dan keberuntungan terlebih jika patung tersebut diletakkan tepat pada arah barat rumah. Diyakini dengan penempatan tersebut akan membawa pemilik rumah pada kebahagiaan dan kekayaan secara spiritual.
3. Ikan Emas
Ikan emas merupakan ikan keberuntungan bagi orang China, dipercaya ikan emas merupakan suatu magnet untuk mengundang keberuntungan dan mendatangkan kekayaan bagi pemiliknya.
4. Bambu
Bambu dianggap sebagai tanaman simbol keberuntungan tidak hanya itu Bambu juga melambangkan solidaritas dan keuntuhan keluarga dan juga tunas bambu yang diikat dengan pita merah merupakan lambang rasa kesatuan warga China.
5. Koin Emas China
Koin emas ini biasanya diletakkan di mangkuk guna mendatangkan kekayaan dan ketenangan dalam hidup serta mendatangkan keberuntungan. Untuk mendapatkan Koin Emas ini bisa dibeli, biasanya koin emas ini memiliki simpul mistik yang dipercaya dapat mendatangkan keberuntungan di rumah anda.
6. Lampion China
Biasanya dipernikahan atau perayaan orang China selalu membuat lampion hal ini diyakini jika dalam suatu pernikahan akan membawa keberuntungan dan umur panjang tidak hanya itu diyakini lampion china ini bisa membawa penganti baru mendapatkan kehidupan yang lebih baik.
Baca Juga Berita Kami Lainnya :
- 7 Hal Mengapa Orang Indonesia Hebat
- Inilah 5 Artis Korea Yang Memeluk Agama Islam
- Video Perkelahian Kiwil Vs Vicky Prasetyo Di Bolly Star Vaganza
- Wanita Mengandung Dari Sperma Suaminya Yang Sudah Meninggal Dunia
Bagaimana sobat "Hanya Tau Aja" Mengenai hal ini, berikan komentar kaliannya mengenai hal ini !!!
No comments:
Post a Comment